TIX ID Box Office (10-16 Februari)
- byTIX ID Admin
- February 17, 2025

Bioskop Indonesia kini tengah diramaikan dengan berbagai film yang menawarkan beragam genre, mulai dari horor, aksi, drama, hingga komedi. Jika Anda sedang bingung memilih film untuk ditonton, berikut adalah daftar film terpopuler di TIX ID Box Office untuk periode 10 Februari – 16 Februari 2025!
1. PETAKA GUNUNG GEDE
Diangkat dari kisah nyata yang mengerikan, film ini menceritakan tentang sekelompok pendaki yang mengalami teror mistis saat mendaki Gunung Gede. Mereka harus bertahan hidup menghadapi kejadian tak terduga yang mengancam nyawa mereka. Diangkat dari sebuah pengalaman kisah nyata yang menegangkan, film satu ini sayang untuk kalian lewatkan.
2. CAPTAIN AMERICA: BRAVE NEW WORLD
Film Captain America: Brave New World akan mengisahkan petualangan Sam Wilson sebagai Captain America baru setelah menerima perisai dari Steve Rogers. Sam akan menghadapi tantangan baru yang menguji kemampuannya sebagai pahlawan super. Filmnya juga akan diramaikan oleh berbagai penampilan karakter baru seperti Red Hulk yang diperankan oleh Harisson Ford.

3. PERAYAAN MATI RASA
Film terbaru Iqbaal Ramadhan ini mengangkat kisah tentang seorang pemuda yang berusaha menemukan makna hidup setelah kehilangan orang yang paling ia cintai. Perjalanan emosionalnya penuh dengan liku dan pembelajaran hidup. Diperankan oleh Iqbaal Ramadhan serta Umay Shahab, buat yang cari film drama yang menyayat hati, kalian bisa coba film Perayaan Mati Rasa.
4. 1 KAKAK 7 PONAKAN
Diangkat dari sinetron ternama dengan judul sama di tahun 90an, film satu ini masih mencuri perhatian karena kisahnya yang bukan hanya dekat dengan masyarakat, namun juga banyak mengandung nilai-nilai kehidupan. Jadi siapa dari kalian yang belum menyaksikan filmnya?

5. ATTACK ON TITAN: THE LAST ATTACK
Babak terakhir dari saga epik ini akan menjadi penutup dari kisah pertempuran antara manusia dan raksasa. Para pahlawan terakhir akan berjuang untuk menyelamatkan dunia dari kehancuran total. Siap menghadirkan aski mendebarkan dengan soundtrack yang tidak kalah megah, filmnya wajib disaksikan di layar terbesar.

6. CINTA TIDAK PERNAH TEPAT WAKTU
Karya terbaru Hanung Bramantyo ini mengisahkan tentang dua jiwa yang bertemu di waktu yang salah namun merasa saling terhubung. Mereka harus menghadapi berbagai rintangan untuk bisa bersama. Dapatkah mereka akhirnya bersama dan bahagia selamanya?
7. PENGANTIN IBLIS
Mengisahkan tentang sepasang pengantin yang harus menghadapi teror dari kekuatan gelap yang ingin merusak hari bahagia mereka. Kejadian misterius mulai mengguncang kehidupan mereka. Dari mana sang Iblis berasal, dan mengapa Ia menghantui keluarga ini? Temukan jawabannya hanya di bioskop.
8. DARK NUNS
Film horor ini menceritakan tentang sekelompok biarawati yang terlibat dalam ritual gelap yang membawa malapetaka bagi mereka dan orang-orang di sekitar mereka. Kengerian yang mereka alami akan membuat penonton merinding. Film ini juga menjadi pertanda kembalinya Song Hye-kyo ke layar bioskop.
9. PULUNG GANTUNG: PATI NGENDAT
Film Pulung Gantung: Pati Ngendat resmi akan tayang mulai 6 Februari 2025 nanti di bioskop Indonesia. Urban legend Pulung Gantung di Gunung kidul kini masih ditakuti masyarakat lokal. Cerita menakutkan ini menjadi budaya mistis masyarakat dan menjadi simbol berbahaya yang tak terlihat.

10. NOSFERATU
Film horor klasik ini mengangkat kisah tentang seorang vampir yang terobsesi dengan seorang gadis muda. Kisahnya penuh dengan misteri dan ketegangan yang akan membuat penonton terhanyut dalam suasana mencekam. Diperkaya dengan sinematografi yang indah serta performa para aktor yang memukau, jangan lewatkan kisahnya hanya di bioskop.
Itu dia jajaran film-film yang mencuri perhatian di minggu lalu. Film mana yang ingin kamu saksikan di minggu ini? Langasung saja beli dan pesan tiketnya di TIX ID.