‘Mencuri Raden Saleh’ Siap Hadirkan Pencurian Terbesar di Abad ini?

Visinema Pictures kembali lagi dengan karya terbarunya. Setelah dinantikan, kini giliran film dari Mencuri Raden Saleh yang baru saja membagikan first look dari film mereka yang dijadwalkan tayang 25 Agustus mendatang. Sesuai judulnya, film ini akan mengisahkan tentang aksi pencurian terhadap lukisan karya Raden Saleh yang memiliki nilai jual tinggi. Digarap oleh sutradara Angga Dwimas Sasongko, film ini akan memiliki genre aksi dan pastinya diramaikan dengan berbagai adegan seru.

s

Sumber: Cinemags

Untuk sinopsis singkatnya, dikisahkan pada suatu hari ada sekelompok anak muda yang merupakan mahasiswa merencanakan aksi mencuri lukisan di Istana Presiden. Mengetahui harga lukisan yang tak ternilai harganya, Piko, Ucup, Fella, Gofar, Sarah serta Tuktuk menyusun stretegi matang agar bisa mendapatkan lukisan bersejarah “Penangkapan Pangeran Diponegoro’ karya Raden Saleh.

s

Sumber: EKDN

Bukan hanya kisah yang unik, film satu ini juga dibintangi oleh nama-nama besar yang sudah tidak asing lagi. Sebut saja, Ari Irham sebagai Tuktuk the Driver, Ganindra Bimo sebagai Arman, Andrea Dian sebagai Sita, Atiqah Hasiholan sebagai Dini, Aghniny Haque sebagai Sarah, Iqbaal sebagai Piko, dan masih banyak lagi. Jangan lewatkan first looknya yang bisa kamu saksikan langsung di kolom video TIX ID dan pastikan untuk selalu update dengan info seputar film dengan mengikuti akun sosial media TIX ID!