Budi Pekerti, Film Baru Prilly Latuconsina dan Angga Yunanda

Ada satu film dari dalam negeri yang sudah terlebih dahulu sukses di festival luar negeri. Apalagi jika bukan film Budi Pekerti yang kini sedang tayang di bioskop tanah air. Sebelum tayang di bioskop Indonesia, film ini sudah mendapatkan 17 nominasi Piala Citra 2023 dan tayang pertama kali di Toronto Film Festival. Apalagi Selain itu, Budi Pekerti juga masuk official selection SXSW Sydney 2023 Screen Festival.

RRI.co.id - Besok Tayang di Bioskop, Intip Sinopsis 'Budi Pekerti'
Sumber: RRI

Budi Pekerti disutradarai oleh Wregas Bhanuteja. Sebelumnya, Wregas sudah sukses menyutradarai film Penyalin Cahaya. Film Budi Pekerti akan menjadi film pembuka dalam acara Jakarta Film Week 2023 yang digelar secara online dan offline. Filmnya sendiri dibintangi deretan aktor dan aktris ternama tanah air seperti Angga Yunanda, Sha Ine Febriyanti, Prilly Latuconsina, serta Dwi Sasono. 

Sinopsis Film Budi Pekerti (2023), Ceritakan Dampak Cyberbullying bagi  Sebuah Keluarga
Sumber: Sediksi

Film Budi Pekerti berkisah tentang viralnya video seorang guru Bimbingan Konseling bernama Bu Prani yang berselisih paham dengan pengunjung pasar. Akibat tindakannya yang dinilai tidak mencerminkan kepribadian seorang guru, netizen terus mencari kesalahan Bu Prani. Masalah ini akhirnya mempengaruhi psikologi Bu Prani dan keluarganya. Menghadirkan kisah yang kompleks dan penuh makna film Budi Pekerti dapat menjadi film pilihan kamu di minggu ini.

ÂÂ