TIX ID Box Office (19 – 25 Februari)
- byTIX ID Admin
- February 26, 2024
Wah tidak terasa kita sudah berada di penghujung bulan Februari nih guys. Senin saatnya kita melihat nih ada film apa aja yang berhasil merajai tangga box office minggu lalu berdasarkan data TIX ID. Apa ada film baru yang masuk ke dalam daftar TIX ID Box Office? Yuk langsung kita lihat urutannya!
1. AGAK LAEN
Masih bertahan di urutan pertama ada film Agak Laen yang sudah tembus lebih dari 7 juta penonton! Datang dari rumah produksi Imajinari yang telah sukses dengan film-film seperti: Ngeri-Ngeri Sedap dan Jatuh Cinta Seperti di Film-Film. Agak laen diperankan oleh grup pelawak Agak Laen: Boris (Boris Bokis), Jegel (Indra Jegel), Bene (Bene Dion), dan Oki (Oki Rengga). Dikisahkan bahwa keempatnya bekerja di wahana rumah hantu yang sudah hampir bangkrut. Semua berubah ketika wahana rumah hantu mereka viral akibat salah satu pengunjung yang tidak sengaja meninggal karena ketakutan dan dikuburkan di rumah hantu tersebut. Penuh dengan kelucuan serta drama yang menyentuh hati, film Agak Laen sayang untuk kamu lewatkan.
2. PEMANDI JENAZAH
Di urutan ke-2 ada film baru Pemandi Jenazah yang berhasil mendapatkan 300 ribu lebih penonton di minggu pertama penayangannya. Pemandi Jenazah menceritakan tentang seorang wanita bernama Lela (Aghniny Haque) yang memiliki pekerjaan sebagai pemandi jenazah karena ia rasa itu adalah pekerjaan yang begitu mulia. Suatu hari ibu Lela meninggal dunia secara tiba-tiba dan tidak wajar. Setelah kejadian tersebut Lela menyadari adanya keanehan dari meninggalnya sang ibu dan menemukan beberapa kejanggalan dari para jenazah yang ia mandikan setelah kematian sang ibu. Beredar desas desus tentang kematian sang Ibu yang diduga karena santet. Buat kamu yang suka film yang memacu adrenalin, film horor Pemandi Jenazah bisa jadi pilihanmu!
3. SINDEN GAIB
Masih dari Indonesia, ada film Sinden Gaib yang menempati urutan ke-3 TIX ID box office pada minggu lalu. Sinden Gaib menceritakan seorang wanita bernama Ayu yang diperankan oleh Sara Fajira secara mendadak bisa menjadi sinden di kampungnya dan melantunkan tembang Jawa dengan penuh aura mistisnya. Namun, hal ini menyebabkan masalah bagi warga karena menyebabkan malapetaka di sekitarnya. Dapatkah warga desa selamat dari teror yang terjadi? Jangan lewatkan film Sinden Gaib yang masih tayang di bioskop.
4. MUNKAR
Turun di urutan ke-4 dari urutan 2, ada film Munkar yang sejauh ini telah memperoleh 700rb lebih penonton. Kisahnya berfokus pada cerita mengenai korban bully di lingkungan pesantren yang datang untuk melakukan pembalasan dendam kepada orang yang melakukan bully dulu. Cerita tersebut merupakan urban legend mistis pada suatu Pondok Pesantren di Jawa Timur, tepatnya di Jombang dan Lamongan. Film tersebut adalah hasil produksi dari MD Pictures dan Pichouse Film. Sementara untuk sutradara dari filmnya sendiri adalah sosok yang sudah tidak asing lagi yakni Anggy Umbara. Keseluruhan cerita dalam filmnya ditulis oleh sosok Evelyn Afnilia dan dibintangi oleh banyak artis ternama yang aksinya sayang dilewatkan.
5. LAND OF BAD
Kalian penikmat film aksi bisa banget untuk menyaksikan film Land of Bad yang sedang tayang di bioskop. Land of Bad menghadirkan bintang utama Liam Hemsworth sebagai prajurit Joint Terminal Attack Controller (JTAC) yang harus menjalani misi lapangan untuk menyelamatkan seorang aset. Adik Chris Hemsworth ini harus beradu akting secara tak langsung dengan Russel Crow, seorang kapten pemandu drone di ruang control markas di Las Vegas. Berfokus pada kisah penyelamatan heroik, pastinya Land of Bad bukan hanya memiliki aksi yang seru namun juga penuh dengan inspirasi.
6. LAMPIR
Selnjutnya ada film Lampir yang harus turun ke urutan 6. Bukan sesuatu yang baru, legenda nenek lampir memang sudah begitu familiar di masyarakat Indonesia. Memberikan pendekatan berbeda yang lebih modern, Lampir menceritakan tentang sekelompok anak muda yang berlibur ke vila mewah untuk acara pre-wedding salah satu teman mereka. Siapa sangka ditengah keseruan mereka, justru ada sebuah ancaman yang menunggu dan siap menjadi mereka sebagai tumbal. Penasaran dengan keseruan filmnya yang memberikan ketegangan dan kengerian dari awal hingga akhir? Jangan lupa langsung dapatkan tiketnya di TIX ID.
7. MADAME WEB
Memasuki urutan ke-7, ada film Madame Web yang diperankan oleh Dakota Johnson dan merupakan sebuah spin-off dari kisah manusia laba-laba Spider-Man yang diadaptasi dari Marvel Comics. Filmnya menjadi rilisan keempat dari Sony Spider-Man Universe (SSU), waralaba yang berbeda dari Marvel Cinematic Universe (MCU). Cerita film ini berpusat pada Cassie Webb (Dakota Johnson), perempuan yang berprofesi sebagai petugas medis di Manhattan, Amerika Serikat. Suatu hari, Cassie nyaris kehilangan nyawa saat bertugas. Ia jatuh ke dalam air bersama mobil korban yang tengah dia bantunya. Cassie berhasil selamat dari kecelakaan itu, tetapi justru mendapat kekuatan super aneh. Kekuatan itu membuat Cassie mampu melihat kejadian di masa depan. Ia sesungguhnya enggan menjadi pahlawan super, tapi harus mempelajari kekuatan barunya tersebut.
8. BOB MARLEY: ONE LOVE
Sesuai judulnya, film Bob Marley: One Love merupakan sebuah biopik yang menceritakan tentang perjuangan seorang Bob Marley menghadapi berbagai tantangan sebagai seorang penyanyi reggae asal Jamaika terbesar di dunia. Bukan hanya itu, Bob juga merupakan seseorang yang aktif menyuarakan pesan-pesan mengenai perdamaian dunia dan persatuan. Karena hal tersebut banyak kelompok-kelompok yang kurang menyukai Marley. Bersiap bernyanyi bersama dan lebih dalam mengenal sosok mendiang Bob Marley dalam filmnya hanya di bioskop.
9. PASUTRI GAJE
Turun ke urutan 9, ada film Pasutri Gaje yang diperankan oleh Reza Rahadian bersam Bunga Citra Lestari (BCL) berhasil mengumpulkan 400rb jumlah penonton. Diangkat dari webtoon ternama dengan judul sama, filmnya menceritakan tentang pasangan suami istri yang baru saja menikah dan dihadapkan dengan tantangan baru ketika keduanya. Bergenre drama komedi, buat kamu yang cari tontonan nyaman dan santai di minggu ini, film Pasutri Gaje bisa pilihan kamu.
10. TEGAR
Film Tegar menceritakan kehidupan anak berusia 10 tahun bernama Tegar (Muhammad Aldifi Tegar Rajasa), seorang penyandang disabilitas. Hanya memiliki satu kaki dan tanpa tangan membuat Tegar tidak mendapatkan kasih sayang yang cukup dari orangtuanya. Karena hal tersebut orang tuanya justru malah mengurung Tegar di dalam rumah. Meski begitu, Tegar merupakan anak yang cerdas dan ingin melihat dunia luar. Penuh dengan pesan moral dan inspirasi, Tegar menjadi film terlaris ke-10 pada minggu lalu di bioskop.