Mickey 17 Karya Terbaru Bong Joon Ho Bersama Robert Pattinson!

Mickey 17 adalah film fiksi ilmiah yang sangat dinantikan, disutradarai oleh Bong Joon Ho, sutradara pemenang Oscar untuk film Parasite. Film ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Edward Ashton yang dirilis pada tahun 2022. Robert Pattinson berperan sebagai Mickey Barnes, seorang karyawan ekspedisi manusia yang dikirim untuk menjajah dunia es bernama Niflheim.

The trailer for Bong Joon-ho's new film "Mickey 17" has been released! Rob  Pattinson challenges "the most unfortunate social animal" - VOCO  News|Global Chinese real-time news information network
VOCO NEWS

Dalam film ini, Mickey adalah seorang Expendable, yaitu seorang pekerja yang tugasnya melakukan misi-misi berbahaya. Setiap kali Mickey mati, ia akan di-kloning dan dihidupkan kembali dengan sebagian besar ingatannya. Mickey yang baru ini akan memiliki nomor yang lebih tinggi, dan dalam film ini, kita akan mengikuti kisah Mickey ke-17. Konsep ini menghadirkan eksplorasi mendalam tentang identitas, keberadaan, dan nilai kehidupan manusia.

Mickey 17 raconte à quel point les humains peuvent être pathétiques" |  Premiere.fr
Premiere

Film ini menjanjikan perpaduan antara ketegangan, humor gelap, dan komentar sosial yang khas dari karya-karya Bong Joon Ho. Selain kehadiran Robert Pattinson sebagai pemeran utama, film ini juga diramaikan oleh nama-nama besar seperti Toni Collette, Marl Ruffalo, Naomie Ackie, aktris asal Perancis bernama Anamaria Vartolomei, dan masih banyak lagi. Jadi tunggu apa lagi? Yuk beli tiketnya sekarang di TIX ID!