Raup Lebih Dari 6 Juta Penonton, Film Hansan: Rising Dragon Siap Tayang di Tanah Air!
- byTIX ID Admin
- August 18, 2022
Bagi kalian penikmat film perang, film Hansan: Rising Dragon dari Korea Selatan adalah film yang wajib untuk tidak kelian lewatkan. Dilansir TIX ID dari CNN Indonesia film perang asal Korea Selatan tersebut berhasil mendapatkan enam juta penonton tepat di Gwangbokjeol alias Hari Kebebasan Nasional Korea yang jatuh pada Senin (15/8). Gwangbokjeol yang jatuh pada 15 Agustus 1945 merupakan hari ketika masyarakat Korea memperingati hari kemenangan mereka atas Jepang yang juga sekaligus mementum Korea terbebas dari pendudukan Jepang,
Sumber: Well Go USA
Diberitakan SBS via Naver, Senin (15/8), film yang rilis pada 27 Juli 2022 ini mencapai lebih dari 6 juta penonton pada hari ke-20 penayangan, atau kurang dari sebulan. Sebelumnya diketahui juga bahwa capaian ini sebelumnya memang pernah diperoleh Masquerade pada 2012 lalu yang kemudian berhasil menembus angka 10 juta penonton. Selain itu, Hansan: Rising Dragon juga mencapai angka 6 juta penonton lebih cepat 10 hari dari Aladdin yang turut mendulang 10 juta penonton di Korea Selatan.
Sumber: Detik Net
Bagi kamu yang kurang familiar, Hansan: Rising Dragon merupakan film aksi peperangan yang ditulis dan digarap oleh sutradara Kim Han-min. Ini merupakan film kedua dari trilogi sutradara Kim soal peperangan yang dipimpin Yi Sun-sin.Kisah pertama dari peperangan yang dipimpin Laksamana Yi Sun-sin ditampilkan dalam The Admiral: Roaring Currents (2014), film terlaris sepanjang masa Korea Selatan. Kisah dalam Hansan: Rising Dragon akan berlatar pada Pertempuran Hansan, lima tahun sebelum Pertempuran Myeongnyang yang menjadi latar The Admiral: Roaring Currents, jadi dapat dikatakan film ini akan menjadi sebuah prequel dan bukan sequel. Penasaran? Nantikan filmnya yang akan segera tayang di akhir Agustus ini!