Terjebak di Hutan Misterius, Dakota Fanning Harus Lawan Musuh Tidak Terlihat!

Sedang tayang, The Watchers merupakan film horor terbaru yang dibintangi oleh Dakota Fanning dan ditulis serta disutradarai oleh Ishana Night Shyamalan, putri kandung dari sutradara horor dan thriller ternama, M Night Shyamalan. The Watchers berkisah tentang sekelompok orang yang terpaksa bersembunyi dan terjebak di bunker di tengah hutan Irlandia. Mereka harus berdiam di dalam bunker karena saat matahari terbenam dikarenakan ada mahluk mengerikan yang terus mengawasi.

Les Guetteurs : Photo Dakota Fanning, Olwen Fouéré
Sumber: Allocine

Yang lebih mengerikan, mereka tidak dapat melihat mahluk apa yang sebenarnya meneror mereka dan membuat mereka terjebak di dalam banker tersebut. Dakota bersama sekelompok orang yang terjebak di dalamnya, akhirnya merencanakan misi untuk melarikan diri dan menyelamatkan diri mereka sebelum terlambat.

Les Guetteurs : Photo Dakota Fanning
Sumber: Allocine

Diangkat dari novel ternama dengan judul sama karya AM Shine, buat kamu yang gemar menyaksikan film yang membuat jantung berdebar-debar. Ada film The Watchers yang sayang untuk dilewatkan. Temukan berbagai film menarik lainnya yang sedang tayang di aplikasi TIX ID, dan pesan kursi favoritmu sekarang!